Cara kerja radiator genset ini memang masih sedikit orang yang mengetahuinya. Segala lini kehidupan, mulai dari industri, perumahan, sekolah, serta masih banyak lagi alat maupun aktivitas yang memang membutuhkan suplai listrik supaya bisa beroperasi dengan optimal.

Memang tidak bisa dipungkiri jika listrik yang sekarang ini kita gunakan bisa terus menyala. Pada saat listrik padam, tentu saja penggunaan genset menjadi salah satu pilihan alternatif untuk bisa kembali menggunakan listrik guna memenuhi kebutuhan menjadi lancar tanpa kendala.

Seperti yang sudah diketahui bersama, genset ini memang menjadi alat bantu untuk mensuplai energi listrik pada saat listrik padam. Sehingga banyak juga dari berbagai macam kalangan menggunakan mesin genset, mulai dari pabrik industri, hingga kalangan masyarakat untuk di rumah saja. 

Sebelum kita berbicara mengenai bagaimana kerja radiator genset, ada baiknya untuk terlebih dahulu mengetahui prinsip kerja dari mesin genset. Simak penjelasan lengkap dari kami di bawah ini.

Intergen Genset 500 KVA MAN untuk Pompa Banjir di Pontianak
Intergen Genset 500 KVA MAN untuk Pompa Banjir di Pontianak

Begini Cara Kerja dari Mesin Genset 

Generator merupakan sebuah peralatan yang berguna sekali untuk pemasok tenaga listrik selama pemadaman listrik serta bisa juga untuk mencegah aktivitas sehari – hari yang bisa tertunda bila terjadi pemadaman listrik. 

Mesin genset ini tersedia dengan berbagai kapasitas menyesuaikan dengan kebutuhan listrik. Generator listrik ini adalah perangkat yang dapat mengubah energi mekanik yang sudah diperoleh dari sumber yang lainnya menjadi energy listrik siap pakai. 

Perlu untuk dipahami bila genset ini tidak bisa menciptakan energi listrik dengan sendirinya. Mesin tersebut akan menggunakan energi mekanis yang sudah dipasok untuk bisa menggerakan muatan listrik yang sudah ada pada gulungan kawat melalui sirkuit listrik eksternal. 

Aliran muatan listrik ini adalah arus daya listrik yang keluar akan dipasok oleh generator. Untuk generator modern, prinsip kerjanya berdasarkan pada induksi elektromagnetik yang sudah ditemukan oleh Michael Faraday di tahun 1831. 

Pada gerakan arus listrik inilah bisa menciptakan perbedaan tegangan di antara kedua ujung kawat, sehingga bisa membuat listrik mengalir dan menghasilkan arus listrik guna memenuhi kebutuhan sehari – hari.

Baca juga : Jenis Gangguan Listrik yang Membuat Genset Diperlukan

contoh mesin genset dan radiator
Sumber gambar : Website Resmi Perkins – www.perkins.com

Mengetahui Bagaimana Radiator Genset Bekerja 

Cara kerja radiator genset atau sistem pendinginan pada mesin genset ini memang wajib diketahui bagi Anda yang sedang menggunakan generator set tersebut. 

Ternyata hanya sebagian saja dari energi yang ada di dalam bahan bakar ini diberikan langsung ke mesin genset dan nantinya diubah menjadi tenaga mekanik, sedangkan untuk sisanya bisa menjadikan mesin panas. 

Sisa panas inilah yang nantinya bakalan langsung diserap oleh bahan pendingin. Bahan pendingin tersebut sudah tersedia di sisi atau dinding bagian tabung dalam silinder yang membentuk ruang pembakaran di dalam mesin generator set. 

Sementara itu untuk bagian kepala silinder yang akan didinginkan oleh air. Sedangkan untuk bagian piston yang didinginkan dengan menggunakan minyak pelumas dan juga panas yang sudah diserap oleh minyak pendingin tersebut. 

Nantinya panas ini akan disalurkan dan melewati alat pendingin minyak, yang aman panas tersebut bakalan diserap secara otomatis oleh bahan pendingin. 

Mesin genset diesel dengan udara bertekanan tinggi, udara yang berubah menjadi padat tersebut oleh turbocharger yang kemudian akan didinginkan lagi oleh air yang berada di dalam mesin pendingin udara atau intercooler, pendinginan sirkulasi dengan menggunakan radiator kipas dan bersirip. 

Di dalam mesin radiator akan terjadi pemindahan panas yang dari air pendingin langsung ke udara. Pemindahan ini akan melewati bagian celah – celah dalam radiator dengan bantuan dorongan kipas angin. 

Pengecekan mesin genset
Sumber foto: https://elements.envato.com

Cara Sederhana Merawat Radiator Genset 

Setelah Anda mengetahui cara kerjanya, tentu saja harus tahu bagaimana cara merawat mesin tersebut. Bila mesin generator set ini tidak mendapatkan perawatan yang sesuai, maka tidak bisa dipungkiri bila mesin bisa rusak. 

Salah satu komponen yang ada di dalam mesin genset dan perlu diperhatikan mengenai perawatannya adalah radiator. Jikalau radiator ini tidak dirawat maka akan berakibat pada mesin lebih mudah panas dan tidak bisa berfungsi sebagaimana mestinya.

Pertama untuk merawat radiator ini adalah dengan pemeriksaan isi air radiator secara rutin. Air radiator yang sudah habis bakalan membuat mesin lebih mudah panas, bahkan bisa terbakar. Jika mesin menjadi panas, maka kerusakan pun bisa sangat terjadi. Maka dari itu lah, sangat penting untuk memeriksa air radiator secara rutin. 

Baca juga : Penyebab Genset Overheat, Jangan Sampai Terulang Kembali

Perawatan rutin yang harus dilakukan untuk radiator ini bisa dengan cara memeriksa suhu radiator secara berkala. Anda pun harus memastikan suhu pada mesin radiator ini secara rutin. Jangan dibiarkan radiator panas atau menjadi overheats. Radiator pada mesin generator set ini memiliki fungsi yang begitu penting sebagai pendingin dikala mesin genset menjadi panas. Cara kerja radiator genset serta perawatan terbaik untuk bisa menjaga dan merawat mesin supaya lebih baik dan tetap bekerja secara optimal.

Sebagai distributor resmi Genset di Indonesia, PT Interjaya Surya Megah menyediakan berbagai macam genset dan transmisi yang berkualitas seperti MWM, MAN, Perkins, Cummins, Mitsubishi, dan Lombardini. Agar tidak salah dalam memilih silahkan hubungi kami dan konsultasikan secara langsung mengenai kebutuhan genset Anda.